Cara Menghubungkan Akulaku ke Shopee – Sekarang ini sudah banyak sekali aplikasi penyedia kredit barang online atau beli sekarang bayar bulan depan yang biasa disebut PayLater. Salah satunya yaitu Akulaku yang menyediakan layanan cicilan barang secara online. Dimana selain dapat digunakan di Akulaku, limit kredit Akulaku juga bisa digunakan pada aplikasi Shopee.
Tentunya hal tersebut membuat terobosan baru buat para pelanggan Shopee untuk bisa melakukan pembayaran barang secara di cicil melalui limit di Akulaku. Namun apa syarat dan bagaimana cara menghubungkan Akulaku ke Shopee?
Ada beberapa syarat, kelebihan dan kekurangan saat menautkan Akulaku ke Shopee untuk kredit barang. Cara menghubungkan Akulaku ke Shopee dapat dilakukan langsung menggunakan aplikasi Akulaku di HP Android maupun iPhone. Sehingga nantinya anda bisa mendapatkan barang impian di Shopee tanpa perlu menabung terlebih dahulu ketika membelinya.
Nah pada artikel ini, admin Ahlibelanja akan menyajikan ulasan tentang cara menghubungkan Akulaku ke Shopee. Namun sebelum masuk ke cara tersebut, silahkan simak ulasan tentang persyaratan, keuntungan dan kekurangan menautkan Shopee dengan Akulaku berikut ini.
Syarat Menghubungkan Akulaku di Shopee
Ada beberapa syarat agar anda bisa menyambungkan limit Akulaku ke Shopee. Dimana syarat tersebut meliputi akun Akulaku dan akun Shopee, Limit Akulaku dan versi dari kedua aplikasi tersebut. Syarat menautkan Akulaku di Shopee diantaranya adalah sebagai berikut :
1. Akun Akulaku dan Shopee
Syarat pertama agar bisa menghubungkan Akulaku ke Shopee yakni mengenai kedua akun. Dimana perlu diketahui bahwa, hanya akun Akulaku dan Shopee yang tidak memiliki pelanggaran yang bisa ditautkan.
Sehingga jika salah satu akun tersebut terdapat pelanggaran, maka bisa saja membuat proses menghubungkan menjadi terkendala atau bahkan gagal. Serta untuk bisa menghubungkan, akun Akulaku juga wajib aktif atau tidak sedang diblokir maupun dinonaktifkan.
2. Nomor Akulaku dan Shopee
Syarat kedua untuk bisa menautkan Akulaku ke Shopee yakni mengenai nomor yang terdaftar di kedua aplikasi tersebut. Dimana nomor yang ditautkan atau yang digunakan untuk mendaftar Akulaku dan Shopee sama. Sehingga hal tersebut bisa memudahkan saat menghubungkan.
3. Limit Kredit Akulaku
Syarat ketiga saat menghubungkan Akulaku ke Shopee yakni mengenai limit kredit di Akulaku. Untuk bisa menggunakan layanan cicilan produk di Shopee menggunakan Akulaku, maka anda wajib sudah memiliki limit kredit yang aktif atau tidak sedang dibekukan dari pihak Akulaku. Sehingga nantinya anda bisa membeli sebuah produk di Shopee dengan metode pembayaran cicilan lewat Akulaku.
4. Versi Aplikasi
Syarat keempat saat menyambungkan Akulaku ke Shopee yakni mengenai versi aplikasi yang digunakan. Dimana untuk memudahkan proses menghubungkan, maka alangkah baiknya anda mengunakan versi terbaru pada kedua aplikasi tersebut.
Nah setelah ketahui beberapa syarat menautkan Akulaku di Shopee, sekarang apa saja keuntungan dan kekurangan setelah berhasil dihubungkan? Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Kelebihan dan Kekurangan Akulaku di Shopee
Ada beberapa keuntungan dan kelebihan setelah berhasil menautkan Akulaku di Shopee. Untuk pembahasan lebih rinci mengenai manfaat dan kekurangan menghubungkan Akulaku di Shopee, silahkan simak ulasannya berikut ini :
Kelebihan Akulaku di Shopee
Ada 6 keuntungan setelah berhasil menyambungkan Akulaku ke Shopee. Kelebihan Akulaku sudah terhubung dengan Shopee diantaranya adalah sebagai berikut :
- Pembayaran mudah dilakukan
- Proses pembayaran cepat prosesnya
- Persyaratan mengajukan kredit barang di Shopee ringan
- Memiliki bunga lumayan murah
- Dapat memilih tenor cicilan yang panjang
- Bisa Kredit barang tanpa DP atau uang muka
Kekurangan Akulaku di Shopee
Ada 5 kekurangan ketika sudah berhasil menautkan Akulaku dengan Shopee. Dimana kekurangan Akulaku sudah terhubung dengan Shopee diantaranya adalah sebagai berikut :
- Hanya produk tertentu yang menyediakan pembayaran via Akulaku
- Tidak semua produk menyediakan gratis ongkir jika pembayarannya pakai Akulaku
- Tidak semua produk dapat di cicil sampai 12 bulan
- Belanja di Shopee pakai Akulaku harus sesuai dengan Limit Kredit di Akulaku
- Proses mengajukan cicilan di Shopee perlu verifikasi di aplikasi Shopee
Nah setelah ketahui beberapa syarat, kelebihan dan kekurangan Akulaku di Shopee, sekarang bagaimana cara menghubungkannya? Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Cara Menghubungkan Akulaku ke Shopee
Seperti sudah disinggung di awal, bahwa cara menyambungkan Akulaku dengan Shopee dapat dilakukan menggunakan aplikasi Akulaku di Smartphone Android dan iPhone. Yakni dengan menggunakan fitur Naikkan Limit pada menu Keuangan Akulaku. Cara hubungkan Akulaku dengan Shopee adalah sebagai berikut :
1. Buka Aplikasi Akulaku
Langkah pertama silahkan jalankan aplikasi Akulaku menggunakan HP Android maupun iPhone, lalu pastikan anda sudah melakukan login akun Akulaku yang nomor terdaftar nya sama dengan nomor di Shopee. Serta pastikan anda juga mengunakan versi aplikasi Akulaku terbaru.
2. Pilih Menu Keuangan
Langkah kedua yakni menuju menu Keuangan di Akulaku. Sehingga nantinya anda bisa memulai menghubungkan Akulaku ke Shopee melalui fitur Menaikkan Limit Kredit. Silahkan ketuk menu Keuangan atau Bills pada halaman utama di Akulaku.
3. Pilih Fitur Naikkan Limit
Langkah ketiga silahkan masuk ke fitur Menaikkan Limit Kredit di Akulaku. Yakni dengan cara tap ikon Naikkan Limit pada halaman menu Keuangan. Dengan begitu nanti anda bisa menghubungkan ke Shopee dengan melakukan Otorisasi Akun.
4. Masuk ke Opsi Otorisasi Akun
Selanjutnya yaitu menuju halaman Otorisasi Akun Akulaku dengan Shopee. Yakni dengan cara ketuk tombol Selesaikan pada kolom Otorisasi Akun. Sehingga nantinya anda akan diarahkan menuju tampilan untuk menghubungkan ke Shopee.
5. Pilih Pilih Shopee
Kemudian silahkan lanjutkan menghubungkan dengan Shopee. Yaitu dengan cara pilih Shopee pada opsi Otorisasi Akun Akulaku. Dengan begitu nantinya Akulaku tersebut akan dihubungkan dengan Shopee sesuai dengan nomor yang terdaftar.
6. Selesai Menghubungkan Akulaku ke Shopee
Nah sekarang anda sudah berhasil mencoba cara menautkan Akulaku ke Shopee menggunakan aplikasi Akulaku di Smartphone Android maupun iPhone.
Berbicara mengenai metode pembayaran di Shopee, buat anda yang mengalami tidak bisa menggunakan COD saat belanja di Shopee, kemarin admin Ahlibelanja sudah pernah mengulas tentang COD Shopee dinonaktifkan.
Itulah informasi tentang cara menyambungkan Akulaku dengan Shopee. Bagaimana, apakah masih ada yang alami kendala saat mencoba cara menambahkan Akulaku ke Shopee menggunakan cara-cara di atas?
FAQ
Bisa, yakni dengan menghubungkan Akulaku dengan Shopee. Namun tidak semua toko atau produk menyediakan metode pembayaran via Akulaku.
Cara menautkan Akulaku ke Shopee yakni dengan melakukan Otorisasi Akun Shopee di aplikasi Akulaku.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan ulasan di atas, bahwa cara menghubungkan Akulaku ke Shopee yakni dengan melakukan Otorisasi akun Shopee di Akulaku. Dimana Otorisasi akun Shopee dapat ditemukan pada fitur Menaikkan Limit pada menu Keuangan Akulaku.
Demikian artikel kali ini mengenai cara hubungkan Akulaku ke Shopee. Terima kasih sudah mengunjungi Ahlibelanja.com dan mudah-mudahan ulasan tentang cara hubungkan Akulaku dengan Shopee di atas dapat menambah informasi buat anda semuanya.