Cara Belanja di Alfamart Pakai GoPay – Salah satu dompet digital yang banyak digunakan untuk melakukan pembayaran di E-Commerce maupun toko offline yaitu GoPay. Selain memiliki kemudahan dalam mengisi saldo atau Top Up GoPay, saat melakukan pembayaran di toko offline juga sangat mudah. Seperti halnya yang dilakukan para pengguna GoPay di Alfamart maupun Indomaret.
Berbicara mengenai GoPay di Alfamart, kalian bisa membayarkan jumlah belanjaan menggunakan saldo GoPay. Namun bagaimana cara belanja di Alfamart pakai GoPay? Apa saja syarat bayar Alfamart pakai GoPay?
Ada beberapa syarat yang perlu diketahui sebelum kalian melakukan pembayaran di Alfamart menggunakan GoPay. Cara belanja di Alfamart pakai GoPay bisa kalian dapatkan tutorialnya di artikel ini. Sehingga nantinya kalian bisa bayar belanjaan di Alfamart pakai saldo GoPay tanpa harus membayarkan menggunakan uang tunai atau cash.
Nah pada artikel kali ini, admin Ahlibelanja.com akan menyajikan ulasan tentang cara belanja di Alfamart pakai GoPay. Namun sebelum masuk ke cara tersebut, silahkan simak ulasan tentang syarat bayar Alfamart pakai GoPay berikut ini.
Syarat Belanja di Alfamart Pakai GoPay
Syarat bayar belanjaan di Alfamart pakai GoPay diantaranya yaitu aplikasi Gojek, saldo GoPay maupun beberapa syarat lainnya. Penjelasan mengenai syarat bayar belanjaan di Alfamart pakai GoPay adalah sebagai berikut:
1. Aplikasi Gojek
Syarat bayar belanjaan di Alfamart pakai GoPay pertama yaitu mengenai aplikasi Gojek. Pastikan sudah melakukan login ke akun Gojek. Serta pastikan juga kalian menggunakan versi aplikasi Gojek terbaru. Sehingga nantinya bisa menggunakan fitur Scan Barcode atau QRIS.
2. Saldo GoPay
Syarat belanja di Alfamart pakai GoPay kedua yakni mengenai saldo GoPay. Pastikan kalian sebelumnya sudah melakukan isi saldo atau top up GoPay. Dan pastikan juga saldo GoPay tersebut mencukupi untuk melakukan pembayaran belanja.
3. Kode Pembayaran
Syarat bayar Alfamart pakai GoPay ketiga yaitu tentang kode pembayaran atau Barcode di Alfamart. Kode pembayaran atau QRIS tersebut bisa kalian minta ke pelayan atau kasir di Alfamart. Sehingga nantinya Barcode tersebut bisa digunakan untuk melakukan pembayaran belanja.
Nah setelah ketahui beberapa syarat di atas, sekarang bagaimana cara melakukan pembayaran Alfamart pakai GoPay? Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Cara Belanja di Alfamart Pakai GoPay
Cara bayar belanjaan di Alfamart pakai GoPay yakni dengan menggunakan kode bayar di aplikasi Gojek. Setelah itu silahkan lakukan pembayaran menggunakan aplikasi Gojek atau saldo GoPay. Cara bayar belanjaan di Alfamart pakai GoPay adalah sebagai berikut:
1. Kunjungi Toko Alfamart
Langkah pertama silahkan kunjungi toko Alfamart terdekat. Pastikan juga toko Alfamart tersebut menyediakan pembayaran pakai GoPay. Kalian bisa menanyakan ke kasir Alfamart terlebih dahulu sebelum melakukan belanja.
2. Ambil Barang Belanja di Alfamart
Langkah kedua silahkan ambil barang belanja di Alfamart tersebut. Silahkan ambil atau beli produk sesuai dengan kebutuhan. Pastikan juga harga belanja tidak melebihi saldo GoPay atau tidak melebihi batas pembayaran di GoPay sebesar Rp 500.000.
3. Menuju ke Kasir
Langkah ketiga yaitu datang ke meja kasir Alfamart untuk melakukan pembayaran belanja. Pastikan juga Smartphone kalian terhubung atau tersambung dengan koneksi internet yang lancar dan stabil.
4. Buka Aplikasi Gojek
Langkah selanjutnya silahkan buka aplikasi Gojek yang sudah terisi saldo GoPay nya. Pastikan juga kalian mengetahui PIN GoPay tersebut. Pasalnya nantinya kalian butuh PIN GoPay untuk menampilkan kode bayar.
5. Pilih Menu Bayar
Selanjutnya silahkan masuk ke menu atau fitur bayar di Gojek. Yakni dengan cara ketuk tombol Bayar di halaman utama aplikasi Gojek.
6. Pilih Pakai Kode
Setelah itu, silahkan masuk ke halaman menampilkan kode bayar. Yakni dengan cara ketuk tombol Pakai Kode di menu Bayar.
7. Masukkan PIN GoPay
Selanjutnya silahkan konfirmasi melakukan transaksi pakai GoPay. Yaitu dengan cara masukkan PIN GoPay. Silahkan masukkan PIN GoPay secara benar. Sehingga nantinya aplikasi akan menampilkan kode bayar pakai GoPay.
8. Kasir Scan Kode GoPay
Kemudian, silahkan berikan kode bayar pakai GoPay tersebut kepada kasir Alfamart. Sehingga nantinya kasir Alfamart akan melakukan scan kode bayar tersebut untuk membayar semua total belanjaan kalian. Kode bayar GoPay ini hanya berlaku atau aktif 3 menit.
9. Selesai Belanja di Alfamart Pakai GoPay
Nah setelah kasir Alfamart melakukan scan kode bayar GoPay, sekarang kalian sudah berhasil mencoba cara bayar belanjaan di Alfamart pakai GoPay.
Melakukan belanja menggunakan GoPay memiliki beberapa keuntungan, silahkan simak ulasannya berikut ini.
Keuntungan Belanja di Alfamart Pakai GoPay
Bayar Alfamart pakai GoPay memiliki beberapa keuntungan bagi para pembeli. Dimana keuntungan bayar Alfamart pakai GoPay diantaranya sebagai berikut:
- Proses mudah dan simpel
- Bisa bayar belanja secara Cashless atau tanpa uang tunai
- Bisa belanja di Alfamart sampai dengan Rp 500.000
Itulah informasi mengenai cara bayar belanjaan di Alfamart pakai GoPay. Bagaimana, apakah masih ada yang alami kendala ketika mencoba cara belanja di toko offline pakai GoPay menggunakan cara-cara di atas?
Akhir Kata
Menarik kesimpulan artikel di atas, bahwa cara belanja di Alfamart pakai GoPay yaitu dengan memberikan kode bayar GoPay ke kasir Alfamart. Sehingga nantinya pelayan atau kasir Alfamart akan melakukan scan kode bayar tersebut. Dan total belanja kalian akan dibayar secara otomatis menggunakan saldo GoPay.
Sekian artikel kali ini tentang cara membayar belanjaan di Alfamart pakai GoPay. Terima kasih sudah bersedia mengunjungi Ahlibelanja.com dan semoga artikel di atas tentang cara bayar Alfamart pakai GoPay bermanfaat buat kalian semuanya.
Sumber gambar: Tim Ahlibelanja.com